Kekacauan dimana-mana
Itulah negeri primitif
Negeri primitif rakyatnya sudah tak peduli satu sama lain
Tidak mau saling berbagi
Lupa asas asas manusiawi
Negeri primitif
sistemnya dikacaukan oleh rakyatnya sendiri
Tidak mau mengenal sanksi
Yang senang diterimanya adalah komisi
Negeri primitif
Dipimpin oleh yang hobinya korupsi
Bukan kerja malah mencari sensasi
Suka gonta ganti istri
Ujung ujungnya dibalik jeruji
Jeruji di negeri primitif
Terbuat dari bayi
Bisa disuap sehingga tak berontak lagi
Negeri primitif
Penuh dengan pemimpi dan penjanji
Berkoar koar penuh ambisi
Hasilnya tidak ada sama sekali
Negeri primitif
Semua menjadi buas
Anak istri dihabisi dengan tangan sendiri
Hanya karena masalah sepiring nasi
Yang tak disiapkan di bawah tudung saji
Negeri primitif
Sekolah kampus disana sini
Identitasnya saja akademisi
Sebagian besar prostitusi
Negeri primitif
Kebaikan dianggap mati
Keburukan menjadi-jadi
Negeri primitif
Hanyalah fiktif
Yang rakyatnya sangat reaktif
Sedikit salah imbasnya destrkutif
Negeri primitif
Tak kenal agama
Walau ada hanya nama belaka
Tak mengakui Sang Maha Kuasa
Semoga Negeriku bukan
Negeri primitif
Tidak ada komentar:
Posting Komentar