Mungkin bukan aku. Bukan aku yang kau tunggu di senja kala itu. Di sebuah tepian dermaga dengan angin laut yang menyibak rambutmu perlahan atau di dalam ruang hatimu.
Mungkin bukan aku. Dari sederet nama yang kau nantikan dalam hidup. Satu demi satu mereka gugur seperti daun di pepohonan tua. Dan salah satunya aku.
Mungkin bukan aku. Yang kelak menghabiskan detik demi detik kebahagiaan bersamamu. Karena aku hanya bisa memberimu harapan yang tak bisa kau genggam seperti udara di tangan hampa.
Mungkin bukan aku. Bersanding manis denganmu di pelaminan biru warna kesukaanmu. Karena aku terlalu sibuk menyesali kehilangan yang aku buat.
Mungkin bukan aku. Menimang bayi mungil yang kau beri nama-nama indah seperti parasmu. Menikmati hangatnya sinar mentari di taman asri bersama si buah hati.
Mungkin aku. Yang akan menghapus kesedihan di matamu, kepedihan di batinmu, dan keberadaanku di hidupmu.
Mungkin.
Doddy Rakhmat
07.03.2017
Tidak ada komentar:
Posting Komentar